Kuliah Tamu Teknik Sipil UNESA Hadirkan Pakar Internasional dan Industri: Bahas Efisiensi Proyek dan Kepatuhan Hukum di Infrastruktur Sipil

07/05/2025 – Program Studi Teknik Sipil dan Program Studi Pendidikan Teknik Bangunan, Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya (UNESA), sukses menggelar kuliah tamu bertema “Enhancing Project Efficiency and Legal Compliance in Civil Engineering Infrastructure Projects” pada Rabu, 8 Mei 2024. Acara ini menghadirkan dua pemateri ahli dari dalam dan luar negeri, dan diikuti oleh sekitar 380 mahasiswa dari kedua program studi.
Kegiatan ini terbagi dalam dua
sesi. Sesi pertama menghadirkan Dr. Zul Zakiyuddin, Senior Lecturer dari
Universiti Sains Malaysia, yang memberikan materi secara daring. Dalam
penyampaiannya, Dr. Zul menyoroti pentingnya aspek-aspek hukum dan regulasi yang
harus dipatuhi dalam setiap proyek konstruksi, termasuk penyelesaian sengketa
dalam pelaksanaan proyek infrastruktur.
Sesi kedua dilanjutkan secara
luring di Gedung Fakultas Teknik lantai 3 UNESA, dengan menghadirkan Ir. Viari
Djajasinga, ST., MT., CRGP, selaku Direktur PT Jasa Tirta Energi. Beliau
membahas pengelolaan sumber daya air dan pentingnya peran rekayasa teknik dalam
menjaga keberlanjutan dan keamanan infrastruktur. Ir. Viari juga membagikan
pengalaman langsung dari berbagai proyek besar yang dikelola Jasa Tirta Energi,
memberikan wawasan praktis yang sangat diapresiasi oleh para peserta.
Kuliah tamu ini tidak hanya memperluas wawasan mahasiswa tentang proyek infrastruktur sipil, tetapi juga mendorong mereka untuk lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja dengan memahami pentingnya efisiensi dan kepatuhan hukum dalam setiap tahapan proyek.